Saturday, January 3, 2015

KARMA - Penyesalan Yang Sia-sia

Entah apa yang harus kulakukan, tak ada lagi celah untuk menemukan seberkas sinarpun untuk menjawab gelisah dihatiku. Gelisah yang sesungguhnya tercipta karena ulahku sendiri. Sesungguhnya sangat memalukan apa yang aku lakukan jika diceritakan, mungkin aku layak menerima cacian, kutukan dan segala hal yang busuk didunia ini.

Sebenarnya cerita ini hanya aku ketik dan aku simpan dalam laptopku, maklumlah tak ada tempat buat aku curhat selain ke benda tak bernyawa ini. Sejak dulu setiap masalahku aku tuangkan dalam ketikan diatas keyboard laptop dan menyimpannya dalam folder yang telah aku protect. Di laptop aku curahkan segalanya, keluh kesah tentang kehidupanku, tentang beban yang kutanggung, hingga ke masalah pekerjaan.

Ketika suatu hari aku mencoba browsing, aku menemukan forum semprot ini, dan timbullah ideku untuk mencoba berbagi dengan para member di semprot, siapa tahu ada yang bisa memberikan solusi buatku.

Ini adalah salah satu kisah yang aku tulis dalam laptopku, kisah yang terjadi padaku, dan kisah yang dilakukan isteriku padaku.

Baiklah, aku mulai cerita ini, dengan gaya bahasaku sendiri, dengan kalimat yang agak berantakan, dan dengan alur yang masih belum teratur.